Qiyamullail (Sholat Malam)

Jumat, 05 November 2010

Tahajjud adalah shalat sunnah yang dilakukan oleh seorang hamba di dua pertiga malam guna mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dengan melaksanakan Tahajjud, seseorang akan merasa semakin tenang dalam hidupnya.

Suatu ketika, Imam Hasan Al-Bashri pernah ditanya, "Kenapa orang yang rajin shalat malam wajahnya tampak bercahaya?" Imam Hasan menjawab, "karena dia berdua-duaan dengan Allah sehingga Allah menghadiahinya sebagian dari cahaya-Nya."

Dalam sebuah keterangan dijelaskan bahwa di sepertiga malam yang terakhir, Allah turun ke langit dunia, memanggil hamba-Nya yang bangun malam. Allah akan mengabulkan seluruh permintaan hamba-Nya. Allah akan melimpahkan ketenangan dan karunia.

Rasulullah Saw bersabda :
"Shalat Tahajjud adalah sarana (meraih) keridhaan Tuhan, kecintaan para malaikat, sunnah para nabi, cahaya pengetahuan, pokok keimanan, istirahat untuk tubuh, kebencian para setan, senjata untuk (melawan) musuh, (sarana) terkabulnya doa, (sarana) diterimanya amal, keberkahan bagi rezeki, pemberi syafaat diantara yang melaksanakannya dan diantara malaikat maut, cahaya di kuburan (pelaksananya), ranjang dari bawah sisi (pelaksananya), menjadi jawaban bagi Munkar & Nakir, teman dan penjenguk di kubur (pelaksananya) hingga hari kiamat, ketika di hari kiamat shalat Tahajjud itu akan menjadi pelindung diatas (pelaksananya), mahkota di kepalanya, busana di tubuhnya, cahaya yang menyebar di depannya, penghalang diantaranya dan neraka, hujjah (dalil) bagi Mukmin di hadapan Allah, pemberat bagi timbangan, izin untuk melewati jembatan Shiratal Mustaqim, kunci surga." (HR. Muslim).

Semoga Allah SWT memberikan Hidayah dan Inayah-Nya kepada kita semua agar kita bisa melaksanakan Tahajjud setiap malam secara konsisten.

0 komentar:

Posting Komentar